LINGKARANBERITA.COM, BALIKPAPAN – Himpunan Mahasiswa Teknik Perminyakan (HMTP) Sekolah Teknologi Minyak dan Gas (STT Migas) Balikpapan punya cara sendiri untuk mengenalkan prodi Teknik Perminyakan (TP) kepada mahasiswa baru (maba).
Salah satunya dengan menggelar aksi donor darah yang mereka gelar di gedung Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LPPM) kampus STT Migas di Jalan Transat Km 8, Balikpapan Utara, Kamis 22 September 2022.

Dimulai pukul 10.00 WITA, acara ini diikuti 50 peserta yang mayoritas mahasiswa baru (maba).
Ketua HMTP STT Migas Ferrary Marcus mengatakan, aksi sosial ini merupakan kegiatan HMTP STT Migas Balikpapan yang dilakukan. Tujuannya katanya, selain untuk mengenalkan prodi TP juga sebagai wadah silaturahmi dengan para maba.
“Kita dapat 30-an kantong darah dari aksi ini. Semoga bisa membantu memenuhi kebutuhan stok darah di PMI Balikpapan. Rencana kita juga akan menggelar kegiatan serupa di luar kampus, tapatnya di Pasar Segar Balikpapan awal tahun nanti,” ujarnya.
Ia menjelaskan, selain kegiatan yang bersifat kemanusiaan pihaknya juga akan menggelar kegiatan yang bersifat akademik. Salah satunya adalah Smart Oleum untuk membantu mempersiapkan delegasi dalam mengikuti kompetisi akademik di luar kampus.
“Tapi sebelumnya kita akan menggelar
Petro Fair yang rencana akan digelar tahun depan di mana kegiatan ini akan diikuti seluruh perguruan tinggi di Indonesia. Dimana ada beberapa ajang yang diperlombakan seperti kompetisi Smart Student Competiom dan Paper Competitions,” terangnya.
Sementara itu, Kepala Divisi Hubungan Eksternal HMTP STT Migas Reyfan Tallama menambahkan, dalam waktu dekat ini pihaknya juga akan menggelar bina akrab yang rencana digelar di Km 12, Venue Dayung, Balikpapan Utara.
“Kegiatan ini tidak lain untuk mengenalkan lebih jauh mengenai prodi TP kepada para maba,” imbuhnya diamini pengurus HMTP Rasul Muis. (**)