• SUSUNAN REDAKSI
  • PEDOMAN MEDIA SIBER
  • HOME
    • IBU KOTA NEGARA
    • AUTOMATIVE
    • FOOD & TRAVEL
    • EDUCATION
    • EKONOMI
    • HEALTH
    • LIFE STYLE
    • KRIMINAL
    • OPINI & CERPEN
    • SPORT
    • ENTERTAINMENT
  • BORNEO UPDATE
    • KALTIM
      • SAMARINDA
      • BALIKPAPAN
      • PENAJAM
      • SANGATTA
      • BONTANG
      • PASER
  • VIRAL NEWS
  • NASIONAL
No Result
View All Result
Lingkaran Berita
No Result
View All Result

UNISMA Kembali Dipercaya Kemendikbudristek RI, Dapatkan Program PMMDN 2022

05/08/2022
in EDUCATION
0

AKRAB: Rektor dan Wakil Rektor Unisma bersama Peserta PMMDN Kemdikbudristek tahun 2021.

562
VIEWS
Share on WhatsappShare on Facebook

LINGKARANBERITA.COM, PENDIDIKAN – Universitas Islam Malang (Unisma) kembali mendapat kepercayaan besar dari Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) RI.

Related Posts

Mahasiswa Unisma Ciptakan ‘Herbal Candy Feed’, Inovasi Pakan Ternak Ramah di Situbondo

Dari Dapur ke Laboratorium: Temu Kunci Jadi Harapan Baru dalam Terapi Kanker Payudara

Mahasiswa UNISMA Ciptakan Inovasi “Permen Pakan dan Pupuk Organik” dari Limbah Kerang dan Kotoran Sapi di Situbondo

Perkuat Budaya Riset dan Publikasi Internasional, FKIP Unisma Hadirkan Akademisi Thailand dalam Kuliah Tamu Global

Hal ini dibuktikan dengan beberapa bantuan yang di berikan oleh kampus berbasis NU tersebut oleh Kemendikbudristek melalui berbagai program Merdeka belajar Kampus Merdeka (MBKM) yang salah satunya adalah Program Pertukaran Mahasiswa Merdeka Dalam Negeri (PMMDN) Tahun 2022.

INFORMASI SEPUTAR UNISMA DAPAT MENGUNJUNGI www.unisma.ac.id

Dijelaskan Ronny Malavia Mardani, S.E., M.M. sebagai penanggung jawab PMMDN-Inbound 2022 dan juga Indhra Musthofa, M.Pd.I sebagai penanggung jawab PMMDN-Outbound 2022, bahwa PMMDN ini merupakan salah satu program di Tahun kedua dari berbagai program hibah MBKM yang diberikan untuk Unisma Malang.

“Alhamdulillah di tahun kedua program ini kami kembali mendapatkan kepercayaan dengan ditempati 76 mahasiswa dari seluruh perguruan tinggi dari luar pulau jawa, sedangkan untuk mahasiswa UNISMA yang dikirim ke PTN dan PTS di luar jawa berjumlah 60 orang,” jelas Indhra Musthofa PIC PMMDN-Outbound Unisma 2022.

Dijelaskan kembali oleh Indhra bahwasanya PMMDN sendiri sejati nya adalah program pertukaran mahasiswa antar pulau selama satu semester yang memberikan pengalaman kebhinekaan nusantara dan sistem alih kredit antar perguruan tinggi setara 20 SKS.

INFORMASI SEPUTAR UNISMA DAPAT MENGUNJUNGI www.unisma.ac.id

Sementara untuk program ini rencananya akan dimulai pada September 2022-Ahir Januari 2023 ke depan. Adapun Program Pertukaran Mahasiswa Merdeka Tahun 2022 ini, sepenuhnya di Danai Kemendikbudristek.

Kemudian untuk mata kuliah yang terdaftar pada Program Pertukaran Mahasiswa Merdeka Tahun 2022 ini, difokuskan lebih ke arah penekanan program wajib modul Nusantara, yang meliputi 4 kegiatan utama yaitu kebhinekaan, inspirasi, refleksi dan kontribusi sosial.

Dimana setiap mahasiswa ini akan mempelajari perihal kebudayaan, keragaman dan kebinekaan di kampus yang akan di tuju.

Rektor Unisma Prof Dr Maskuri MSi menjelaskan, bahwa ini adalah tahun kedua bagi kita perihal PMMDN.

Alhamdulillah katanya, di tahun pertama banyak mahasiswa asal luar Jawa yang menempuh kuliah di Unisma merasa terkesan dengan Unisma.

Bahkan ketika kuliah PMMDN telah selesai pun banyak mahasiswa ini sampai dengan menangis dan berterima kasih kepada semua pihak Unisma yang telah menyambutnya dengan sangat luar biasa.

“Untuk itu, ia berpesan kedepan kepada seluruh calon  peserta PMMDN tahun 2022 untuk tidak minder. Karena kita selalu menerima Mereka seperti halnya mahasiswa Unisma lainya,” tegasnya.

Nantinya, mahasiswa pertukaran ini akan dilibatkan dalam berbagai kegiatan Unisma. Tak hanya akademik, melainkan juga berbagai kegiatan non akademik termasuk dies natalies.

Peserta PMMDN ini juga dapat menikmati seluruh fasilitas dan sarana prasarana kampus Unisma, seperti perpustakaan dan laboratorium yang tengah bersiap menuju taraf internasional.(**)

INFORMASI SEPUTAR UNISMA DAPAT MENGUNJUNGI www.unisma.ac.id

SendShare34
Next Post

Satgas Pamtas Yonarmed 18/Komposit Gagalkan Penyeludupan Sabu-Sabu

Tinggalkan Balasan Batalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Popular Posts

Terlaris di Balikpapan, Kursus Mengemudi di KAKA Driving Dijamin Pasti Bisa

by admin
09/11/2021
0
4.6k

Maksud Hati Merubah Nasib, Johanis Tinungki Pulang Tinggal Nama

by admin
22/08/2023
0
2.2k

Keluarga Sehat bersama Eco Enzyme

by admin
07/01/2023
0
1.8k

  • Redaksi
  • Pedoman Media Siber
  • Hubungi Kami
Hubungi Kami: admin@lingkaranberita.com

© 2021 Lingkaran Berita -Media Informasi Terkini.

No Result
View All Result
  • HOME
    • IBU KOTA NEGARA
    • AUTOMATIVE
    • FOOD & TRAVEL
    • EDUCATION
    • EKONOMI
    • HEALTH
    • LIFE STYLE
    • KRIMINAL
    • OPINI & CERPEN
    • SPORT
    • ENTERTAINMENT
  • BORNEO UPDATE
    • KALTIM
      • SAMARINDA
      • BALIKPAPAN
      • PENAJAM
      • SANGATTA
      • BONTANG
      • PASER
  • VIRAL NEWS
  • NASIONAL

© 2021 Lingkaran Berita -Media Informasi Terkini.