Lingkaranberita.com, MUARA ANCALONG – Dinas Ketahanan Pangan Kutai Timur (Kutim) terus melakukan kegiatan penanganan kerawanan pangan dengan mendistribusikan ribuan kilogram cadangan beras ke wilayah pedalaman.
Dalam bulan ini, Dinas Ketahanan Pangan telah melaksanakan distribusi di tiga tahap, mencakup Kecamatan Muara Wahau pada tanggal 9-11 Oktober 2023, Kecamatan Muara Bengkal pada tanggal 13-15 Oktober 2023, dan Muara Ancalong pada tanggal 14-16 Oktober 2023.
Menurut Kepala Bidang Distribusi dan Cadangan Pangan, Guppiansyah, bersama Candra Dewi, pejabat fungsional Bidang Ketersediaan dan Kerawanan Pangan, sejumlah ribuan kilogram beras telah didistribusikan. Program cadangan pangan “Kutim Sejahtera” ini bertujuan untuk mengantisipasi kerawanan pangan, inflasi, dan masalah stunting di kabupaten ini.
Distribusi beras dilakukan secara bertahap dan bergantian di tiga kecamatan, mencakup Desa Senambah, Mulupan, dan Desa Batu Balai di Kecamatan Muara Bengkal, tujuh desa di Kecamatan Muara Ancalong, dan Desa Benhes, Desa Djak Luay, dan Desa Long Wehea di Kecamatan Muara Wahau.
Guppiansyah, mewakili pimpinan, berharap bantuan ini dapat meringankan beban masyarakat, memastikan pemenuhan cadangan pangan dalam menghadapi keadaan darurat, serta menunjukkan kepedulian pemerintah kabupaten kepada masyarakat untuk mengurangi beban pengeluaran penerima bantuan. (adv/kutim)