lingkaranberita.com, Samarinda – Upacara peringatan Hari Kesaktian Pancasila yang digelar di Halaman Kantor Gubernur Kalimantan Timur pada Rabu (1/10/2025) berlangsung khidmat dan penuh makna. Kegiatan tersebut dipimpin langsung oleh Gubernur Kaltim Rudy Mas’ud selaku inspektur upacara dan dihadiri jajaran Forkopimda, Sekretaris Daerah Sri Wahyuni, para pimpinan OPD, serta unsur TNI–Polri, ASN, Satpol PP, BPBD, Dinas Perhubungan, mahasiswa hingga pelajar.
Salah satu momen penting dalam upacara tersebut adalah ketika Wakil Ketua DPRD Kaltim, Ekti Imanuel, didapuk untuk membacakan Ikrar Kesaktian Pancasila di hadapan seluruh peserta upacara. Dalam kesempatan itu, Ekti menegaskan bahwa peringatan ini bukan sekadar seremoni tahunan, tetapi momentum untuk memperkokoh semangat kebangsaan dan meneguhkan komitmen terhadap ideologi negara.
“Hari Kesaktian Pancasila mengingatkan kita bahwa kekuatan bangsa ini terletak pada persatuan dan keteguhan memegang nilai-nilai Pancasila. Mari tuntaskan hal-hal yang berpotensi memecah belah, terutama yang merongrong ideologi bangsa,” tegasnya.
Politisi Partai Gerindra tersebut juga mengajak seluruh elemen masyarakat Kaltim untuk menghidupkan kembali semangat gotong royong, toleransi, dan cinta tanah air. Menurutnya, Pancasila bukan hanya dasar negara, tetapi juga roh persatuan yang harus diaktualisasikan dalam tindakan nyata sehari-hari.
“Sebagai warga negara, kita harus memiliki tekad untuk mempertahankan kedaulatan NKRI. Pancasila adalah sumber kekuatan yang mempersatukan rakyat di tengah perbedaan,” ujarnya.
Ekti menambahkan, makna kesaktian Pancasila bukan semata pada simbol peringatan, tetapi juga refleksi terhadap perjalanan sejarah bangsa dalam mempertahankan ideologi dari berbagai ancaman. Ia menilai nilai-nilai Pancasila mampu melahirkan generasi yang berkarakter, cinta tanah air, dan memiliki semangat juang tinggi untuk membangun bangsa.
“Pengorbanan para Pahlawan Revolusi adalah bukti nyata cinta tanah air. Semangat dan darah juang mereka harus menjadi inspirasi bagi kita untuk terus mengabdi kepada bangsa dan daerah,” pungkasnya.
Dengan semangat Hari Kesaktian Pancasila, Ekti berharap seluruh masyarakat Kaltim semakin solid dalam menjaga keutuhan NKRI dan bersama-sama mewujudkan pembangunan daerah yang berlandaskan nilai-nilai luhur Pancasila.(Adv/dprdkaltim)