Lingkaranberita.com, SANDARAN – Bupati Kutai Timur (Kutim), Ardiansyah Sulaiman, kembali mengambil langkah proaktif dengan melakukan groundbreaking pembangunan jalan di Desa Susuk Tengah, Kecamatan Sandaran pada Jumat (10/11/2023).
Setelah seremoni groundbreaking, Bupati Ardiansyah Sulaiman menyampaikan harapannya agar proyek ini berjalan lancar. Beliau berharap setelah selesai, peningkatan jalan ini akan berkontribusi positif untuk mendukung pertumbuhan ekonomi masyarakat di Sandaran.
“Meskipun panjang fungsional jalan ini sangat besar, kita hanya dapat fokus pada 6 sampai 7 kilometer, namun hal ini berpotensi memberikan dampak besar bagi warga desa,” ujar Ardiansyah. Ia yakin peningkatan infrastruktur jalan ini akan membuka pintu kemajuan ekonomi desa dan mengakhiri keterisoliran desa-desa.
“Selamat kepada warga desa yang jalannya akan ditingkatkan, insyaallah tahun depan sudah bisa dinikmati,” kata Ardiansyah di hadapan Anggota DPRD Agusriansyah Ridwan, Camat Sandaran Tri Sukadar, Camat Sangkulirang Rahmat, Plt Kadisperindag Nurhadi Putra, Manajemen UP3 PLN Bontang Yus Rizal, Kabag SDA Setkab Kutim Arif Nur Wahyuni, dan warga desa.
Wahasuna Aqla, Kabid Bina Marga PUPR Kutim, mengungkapkan bahwa dua jalur akan mengalami peningkatan kondisi. Yaitu, Jalan Desa Tanjung Manis hingga Desa Susuk dan Jalan Desa Manubar hingga Seriung. Pengerjaannya akan dilakukan dalam tiga segmen.
“Pertama, Jalan Poros Tanjung Manis ke Susuk, dengan panjang fungsional 17.000 meter, kita kerjakan 6.565 meter dengan pengerasan beton semen lebar 5,50 meter dan tebal beton 25 centimeter,” jelas Aqla.
Selanjutnya, Jalan Poros Manubar dengan panjang fungsional 6,961 meter, yang akan ditingkatkan sepanjang 6,430 meter. Peningkatan jalan ini akan menggunakan beton semen dengan lebar 5,50 meter dan tebal 25 centimeter. Terakhir, Jalan Manubar ke Seriung, dengan panjang fungsional 15,984 meter, akan ditingkatkan sepanjang 3.000 meter. Peningkatan jalan ini melibatkan timbunan selebar 10 meter dan tebal 30 centimeter.
“Alhamdulillah, peningkatan jalan ini sudah dimulai dengan groundbreaking oleh Bapak Bupati. Secara resmi, kami siap bekerja maksimal untuk menyelesaikan proyek ini sesuai jadwal yang ditentukan,” ungkapnya. (adv/kutim)