LINGKARANBERITA.COM, BALIKPAPAN – Banyak cara yang dilakukan Sekolah Tinggi Teknologi Minyak dan Gas (STT Migas) Balikpapan untuk mempersiapkan lulusan-lulusan kompeten yang dibutuhkan dunia kerja.

Selain terus meng-upgrade kualitas pendidikan yang berbasis perkembangan bisnis industri migas saat ini, juga dengan melakukan kunjungan lapangan.
Seperti yang dilakukan Mahasiswa STT Migas dari Program Studi (Prodi) D3 Jurusan Teknik Instrumentasi dan Elektronika Migas (Tiem), 7 Oktober 2022 dengan yang melakukan kunjungan industri ke Pembangkit Listrik Tenaga Uap (PLTU) PT Nusantara Power.
Kepala Prodi Tiem Hamsir, Spd MT mengatakan, kunjungan industri ini bertujuan untuk mengajak mahasiswa untuk melihat langsung implementasi perangkat atau peralatan instrumen yang ada di PLTU Teluk Balikpapan.

“Kami berharap dari kunjungan ini mahasiswa bisa memahami kinerja instrumen yang selama ini hanya mereka dapat dari bangku kuliah. Makanya dengan kunjungan industri ini mahasiswa bisa melihat langsung kerja instrumen yang sebenarnya,” ujarnya.
Selain itu lanjut Hamsir, dari kunjungan ini mahasiswa bisa melihat secara langsung sistem operasi dan kerja PLTU.
“Saya berharap ketika nanti mereka semester lima nanti mahasiswa bisa melakukan praktik kerja lapangan (PKL) lebih mudah,” ujarnya.
Paling tidak lanjut Hamsir, dengan kunjungan ke PLTU ini mahasiswa khususnya prodi Tiem pada semester 5 nanti bisa mapping dan paham mengambil data-data untuk keperluan tugas akhir nanti.

“Target saya ke depan tidak hanya PLTU ke depan kita juga akan coba kunjungan industri besar lain, rencananya kita akan ke Pertamina RU V dan KR,” bebernya.
Sementara itu, Ketua STT Migas Balikpapan Lukman ST MT mengatakan, pihaknya akan terus berupa meningkatkan kualitas lulusan. “Sebagai kampus industri terbaik di Indonesia Timur kami ingin menjadi kampus yang mencetak lulusan lulusan yang siap kerja,” terangnya.(**)
Untuk diketahui, jumlah mahasiswa yang mengikuti kunjungan tersebut sebanyak 28 orang yang merupakan mahasiswa semester 3. (**)