• SUSUNAN REDAKSI
  • PEDOMAN MEDIA SIBER
  • HOME
    • IBU KOTA NEGARA
    • AUTOMATIVE
    • FOOD & TRAVEL
    • EDUCATION
    • EKONOMI
    • HEALTH
    • LIFE STYLE
    • KRIMINAL
    • OPINI & CERPEN
    • SPORT
    • ENTERTAINMENT
  • BORNEO UPDATE
    • KALTIM
      • SAMARINDA
      • BALIKPAPAN
      • PENAJAM
      • SANGATTA
      • BONTANG
      • PASER
  • VIRAL NEWS
  • NASIONAL
No Result
View All Result
Lingkaran Berita
No Result
View All Result

Hadiri Pelantikan IDI, Hamdam Berharap Dokter Mampu Memberikan Pelayanan Terbaik Bagi Masyarakat

12/05/2022
in PENAJAM
0

SINERGI: Hamdam ketika menghadiri pelantikan IDI.

526
VIEWS
Share on WhatsappShare on Facebook

LINGKARANBERITA.COM, PENAJAM,- Keberadaan organisasi  Ikatan Dokter Indonesia (IDI) di Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU) diharapkan mampu memberikan kemajuan pada sektor pembangunan yang ada di daerah khususnya dalam bidang kesehatan.

Related Posts

 Pemkab PPU Resmi Kelola IPA Sepaku untuk Masyarakat dan IKN

Beras “Benuo Taka” Diluncurkan, ASN PPU Diingatkan Dukung Petani

54 Koperasi Merah Putih Resmi Mengakar di Desa dan Kelurahan PPU

Malam Minggu Penuh Warna di Jantung PPU

Perihal ini dikatakan oleh Pelaksana Tugas (Plt.)  Bupati PPU, Hamdam disela-sela pelantikan Pengurus IDI Kabupaten PPU yang digelar di aula lantai I Kantor Bupati PPU, Rabu, (11/5) pagi. Dr. Jansje Grace Makisurat yang juga Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten PPU ini dilantik sebagai Ketua IDI PPU periode 2022-2025.

“ Organisasi IDI adalah kumpulan orang-orang yang mempunyai kemampuan lebih karena berprofesi sebagai dokter. Menjadi seorang dokter juga merupakan tugas mulia yang harus dijalankan dengan sebaik-baiknya. Oleh karenanya kami berharap saudara sekalian bisa memanfaatkan profesi ini untuk memberikan pelayanan yang terbaik bagi masyarakat khususnya di kabupaten PPU, “ kata Hamdam.

Ditambahkannya bahwa kedepan peran dokter di Kabupaten PPU tentu akan semakin berat. Apalagi setelah ditetapkannya ibu kota negara (IKN) berada disebagian wilayah Kabupaten PPU oleh Presiden Republik Indoensi (RI) beberapa waktu lalu.

Kehadiran IKN bagi seorang dokter di PPU sambungnya, tentu  adalah sebuah peluang besar sekaligus tantangan yang harus dihadapi. Tinggal peluang dan tantangan tersebut akan dibawa untuk kemajuan atau justru sebaliknya hanya dianggap menjadi persoalan bagi yang bersangkutan.

“  Sekali lagi atas nama pribadi maupun pemerintah daerah Kabupaten PPU kami menyampaikan selamat atas di lantiknya kepengurusan IDI cabang PPU periode 2022-2025. Semoga organisasi ini dapat terus bersinergis dengan pemerintah daerah dan membawa  kemajuan kearah yang lebih baik di PPU, “ tutupnya.

Sementara itu Ketua IDI PPU terpilih, Jansje Grace Makisurat dalam sambutannya mengatakan IDI yang dibawahinya akan berupaya secara optimal melaksanakan amanah yang diberikan. Dia juga mengharapkan dukungan dan doa kepada seluruh masyarakat PPU agar organisasi IDI yang dipimpinnya menjadi organisasi yang handal dan mampu mengemban visi dari organisasi yang jalankannya.

“ Terimakasi kepada Bapak Bupati yang terus memotifasi organisasi ini agar terus bisa mengambil peran pembangunan khususnya dalam bidang kesehatan di Kabupaten PPU, “ ucapnya.

Ditambahkannya bahwa pelantikan IDI saat ini merupakan hasil musyawarah cabang (Muscab) IDI tahun 2019 lalu. Namun setelah pemilihan saat itu kata Grace, harus terhadang oleh adanya pandemi covid 19  sehingga pelantikan baru dapat dilaksanakan pada saat ini.

“ Karena semua dokter di PPU saat  itu turun ke lapangan dan bekerja ekstra dalam rangka penanganan covid 19, sehingga pelantikan harus ditunda, “ ungkapnya.

Saat ini tambah dia bahwa di PPU ada sebanyak 90 dokter yang tersebar di selurus rumah sakit (RS) maupun klinik-klinik swasta yang ada di PPU.

Pelantikan pengurus IDI Kabupaten PPU periode 2022-2025 ini dilakukan oleh Ketua IDI Wilayah Kalimantan Timur, Nataniel Tandirogang. Kegiatan ini juga dihadiri oleh Pj. Sekretaris Daerah PPU, Tohar, Asisten Bidang Ekonomi dan Pembangunan Pemkab PPU, Ahmad Usman dan sejumlah pejabat di lingkup Pemerintah Kabupaten PPU. (**)

Sumber: Humas6/*DiskominfoPPU

SendShare32
Next Post

Biara CB Piovidentia Dei Pertama di PPU, Hamdam Sampaikan Dukungannya

Tinggalkan Balasan Batalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Popular Posts

Terlaris di Balikpapan, Kursus Mengemudi di KAKA Driving Dijamin Pasti Bisa

by admin
09/11/2021
0
4.5k

Maksud Hati Merubah Nasib, Johanis Tinungki Pulang Tinggal Nama

by admin
22/08/2023
0
2.2k

Keluarga Sehat bersama Eco Enzyme

by admin
07/01/2023
0
1.8k

  • Redaksi
  • Pedoman Media Siber
  • Hubungi Kami
Hubungi Kami: admin@lingkaranberita.com

© 2021 Lingkaran Berita -Media Informasi Terkini.

No Result
View All Result
  • HOME
    • IBU KOTA NEGARA
    • AUTOMATIVE
    • FOOD & TRAVEL
    • EDUCATION
    • EKONOMI
    • HEALTH
    • LIFE STYLE
    • KRIMINAL
    • OPINI & CERPEN
    • SPORT
    • ENTERTAINMENT
  • BORNEO UPDATE
    • KALTIM
      • SAMARINDA
      • BALIKPAPAN
      • PENAJAM
      • SANGATTA
      • BONTANG
      • PASER
  • VIRAL NEWS
  • NASIONAL

© 2021 Lingkaran Berita -Media Informasi Terkini.