• SUSUNAN REDAKSI
  • PEDOMAN MEDIA SIBER
  • HOME
    • IBU KOTA NEGARA
    • AUTOMATIVE
    • FOOD & TRAVEL
    • EDUCATION
    • EKONOMI
    • HEALTH
    • LIFE STYLE
    • KRIMINAL
    • OPINI & CERPEN
    • SPORT
    • ENTERTAINMENT
  • BORNEO UPDATE
    • KALTIM
      • SAMARINDA
      • BALIKPAPAN
      • PENAJAM
      • SANGATTA
      • BONTANG
      • PASER
  • VIRAL NEWS
  • NASIONAL
No Result
View All Result
Lingkaran Berita
No Result
View All Result

Terbang ke Jakarta demi Bantu Kakek Suhud, Pengusaha Kaltim: Saya Tak Mau Orangtua Direndahkan

15/10/2021
in SAMARINDA
0

DERMAWAN: H Sasa salah satu pengusaha Kaltim yang layak di contoh. Respon tehadap sesama. Tidak hanya di Kaltim.

532
VIEWS
Share on WhatsappShare on Facebook

SAMARINDA, lingkaranberita.com – Pengusaha asal Samarinda, Kalimantan Timur (Kaltim), H Suriansyah terbang ke Jakarta untuk menemui Suhud Arif (70). Dia prihatin kepada Kakek Suhud yang viral dimarahi Baim Wong.

Related Posts

Sinergi Antara Media Siber, Penyelenggara Pemilu, dan Kepolisian untuk Pilkada Damai

Pinjam Motor lalu Jual di Facebook, Pemuda di Samarinda Ditangkap!

Aksi Cepat Tim Respon Bencana Brimob Kaltim di Lokasi Kebakaran

Brimob Kaltim Amankan Pengiriman Logistik Surat Suara Pemilu 2024 ke Gudang Logistik KPU Kaltim

Pengusaha yang akrab disapa Haji Sasa itu, mendatangi kediaman Kakek Suhud di daerah Jalan Sentiong, Kecamatan Djohar Baru, Jakarta Pusat, pada Selasa (12/10).

“Alhamdulillah sudah ketemu sama beliau (Suhud) dan tadi saya langsung ajak jalan-jalan dan makan buat hibur hatinya yang sempat terluka,” kata Haji , Rabu (13/10).

Selain itu, dia memberikan santunan uang Rp 10 juta kepada Kakek Suhud sebagai modal berjualan buku. “Ya semoga bantuan yang saya berikan berguna buat Bapak Suhud, walaupun tak begitu besar,” terangnya.

Haji Sasa mengaku, hatinya terketuk setelah melihat video Kakek Suhud yang viral lantaran dimarahi Baim Wong lantaran dianggap sebagai pengemis. “Dia bukan ngemis kok, dia nawarkan dagangannya, tapi oleh orang itu (Baim Wong) dianggap ngemis, walaupun (seandainya memang) pengemis, sebagai orang tua nggak pantas diperlakukan seperti itu,” katanya.

Sasa berjanji akan membiayai kehidupan Kakek Suhud dan anak-anaknya yang sudah di-PHK. Dia mengatakan, Kakek Suhud tak memiliki rumah dan sehari-harinya tinggal di rumah orang tua menantunya dan berdagang buku-buku agama. “Tadi saya sudah berikan nomor HP saya, jadi kalau Pak Suhud dan keluarganya ada apa-apa bisa hubungi saya, insyaallah saya bantu,” ungkapnya.

“Saya harap kejadian seperti yang dialami Pak Suhud tak terulang kembali, sebagai masyarakat harusnya kita saling menghormati apa lagi kepada orang tua, saya juga sudah menganggap Pak Suhud sebagai orang tua angkat saya,” imbuhnya.

Kondisi Kakek Suhud yang sudah berumur dan memiliki penyakit stroke membuat banyak masyarakat menaruh empati dan memberikan bantuan. Terlebih sejak videonya viral, sebagian besar masyarakat biasa maupun kalangan artis memberikan donasi ke Kakek Suhud.

Klarifikasi Baim Wong

Sebelumnya, Baim Wong sudah memberikan klarifikasi mengenai hal ini. Baim Wong menjelaskan, apa yang dilihat dan dinilai oleh netizen hanyalah yang terekam di kamera. Ada kejadian yang terekam dan menurut Baim tak semuanya harus diperlihatkan.

Baim Wong menjelaskan perilaku kakek tersebut yang membuatnya tak nyaman. Terlebih sang kakek mengabaikan keselamatan dan cara berbicaranya yang dianggap Baim Wong sudah di luar batas. “Baim, minta uang dong, minta uang.’ Dan dia lakuin itu di atas motor yang lagi berjalan, bukan berhenti,” lanjutnya.

Hal itu dinilai Baim Wong tidak sopan. Termasuk juga sangat mengabaikan keselamatan. Baim Wong mengatakan dirinya saat itu sudah sangat ingin marah. “Terlihat sangat-sangat tidak sopan cara mintanya. Itu saja sebenarnya saya sudah mau marah karena dia minta uang di tengah jalanan saat motor lagi jalan dan saya lagi sama Kiano. Kalau terjadi apa-apa, siapa yang mau disalahkan? Itu sangat di luar batas dan bahaya,” tuturnya.

“Saya bilang, ‘Nggak, Pak. Jangan kayak gini caranya.’ Dan itu saya utarakan dengan sopan cara bilangnya. Tidak dengan marah-marah,” jelas Baim Wong. (*int/mgr)

SendShare32
Next Post

Lifter Kaltara Sumbang Satu Perunggu

Tinggalkan Balasan Batalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Popular Posts

Terlaris di Balikpapan, Kursus Mengemudi di KAKA Driving Dijamin Pasti Bisa

by admin
09/11/2021
0
4.5k

Maksud Hati Merubah Nasib, Johanis Tinungki Pulang Tinggal Nama

by admin
22/08/2023
0
2.2k

Keluarga Sehat bersama Eco Enzyme

by admin
07/01/2023
0
1.8k

  • Redaksi
  • Pedoman Media Siber
  • Hubungi Kami
Hubungi Kami: admin@lingkaranberita.com

© 2021 Lingkaran Berita -Media Informasi Terkini.

No Result
View All Result
  • HOME
    • IBU KOTA NEGARA
    • AUTOMATIVE
    • FOOD & TRAVEL
    • EDUCATION
    • EKONOMI
    • HEALTH
    • LIFE STYLE
    • KRIMINAL
    • OPINI & CERPEN
    • SPORT
    • ENTERTAINMENT
  • BORNEO UPDATE
    • KALTIM
      • SAMARINDA
      • BALIKPAPAN
      • PENAJAM
      • SANGATTA
      • BONTANG
      • PASER
  • VIRAL NEWS
  • NASIONAL

© 2021 Lingkaran Berita -Media Informasi Terkini.